Website Khusus Einstein, dari Rumus hingga Surat Cinta

Juga berisi proposal, dari tahun 1930, yang mengusahakan perdamaian di Timur Tengah.

Jika Anda termasuk penggila sains, khususnya fisikawan ulung mendiang Albert Einstein, Anda patut gembira karena sebentar lagi akan hadir akses internet untuk semua karya-karya baik ilmiah atau pribadi ilmuwan Yahudi itu.

Seperti yang dikutip dari beritasatu.com Setidaknya akan terdapat 80.000 dokumen yang akan diunggah ke dalam situs yang dinamai alberteinstein.info itu, mulai coretan tangan Einstein yang terkenal "E=mc2" hingga surat cinta rahasia kepada kekasih-kekasihnya.

Sekitar 57 tahun setelah penerima anugerah Nobel meninggal, Hebrew University, di Yerusalem memang berniat untuk menayangkan semua dokumen yang berhubungan dengan Einstein di dunia maya sehingga bisa diakses oleh semua orang.

Jika ditayangkan dokumen-dokumen yang paling menarik dari "harta" Einstein mungkin puluhan surat cinta Einstein kepada "selingkuhannya", yang belakangan menjadi istri keduanya. Ia menulis surat-surat cinta itu ketika masih menikah dengan istri pertamanya.

Di dalamnya juga terdapat proposal yang sangat idealis, pada tahun 1930, yang bisa memberikan perdamaian bagi bangsa Arab dan Yahudi di Timur Tengah.

Kini hanya beberapa dokumen tertentu yang ditayangkan di situs itu, berasal dari tahun 1923 ketika Einstein berusia 44 tahun. Dokumen-dokumen itu dipindai atu di-scan, sejumlah besar masih dalam bahasa Jerman. Universitas itu akan menerjemahkannya dalam bahasa Inggris.

"Ini tidak hanya akan menjadi sesuatu yang memuaskan mereka yang penasaran," kata Hanoch Gutfreund, anggota komite pengembangan situs itu.