Promosi adalah upaya untuk memberitahukan atau menawarkan produk atau jasa pada dengan tujuan menarik calon konsumen untuk membeli atau mengkonsumsinya. Dengan adanya promosi produsen atau distributor mengharapkan kenaikannya angka penjualan.
Promosi penting dilakukan untuk menambah pengunjungan ke blog anda, semakin banyak pengunjung maka akan semakin naik page rank blog anda. Promosi dapat dilakukan melalui iklan atau berbagai media yang menyediakan promosi blog gratis.
Blogger berlomba - lomba untuk menarik pengunjung karena blogger akan membutuhkan pengunjung untuk perkembangan blogger ke depan.
Berikut adalah cara - cara promosi blog secara gratis.
1. Submit artikel atau sebagian artikel yang ada diblog ke beberapa situs social bookmarking, penulis sarankan menggunakan lintas berita karena di lintas berita peluang mendapat limpahan traffic dari pembaca lintas berita sangat tinggi, terbukti setelah submit artikel di Lintas Berita Alexa rank blog saya yang masih berjumlah jutaan bisa mulai mengalami peningkatan secara signifikan, Bagaimana cara submit artikel di lintas Berita ?
- Silahkan buka www.Lintasberita.com
- Cari tulisan register Account
- Isi kolom – kolom yang disediakan sesuai dengan petunjuk yang diberikan
- Submit pendaftaran account anda
- Konfirmasi pendaftaran lewat email kemudian sign in ke account anda
- Cari tulisan Kirim media anda
- Masukkan alamat URL yang akan divalidasi oleh lintas Berita
- Masukkan beberapa deskripsi dan judul postingan yang akan di submit
- Kirim artikel
- Jika sudah terkirim maka akan terlihat di website LintasBerita
2. Promosi lewat Facebook, facebook memiliki banyak sekali aplikasi yang bisa digunakan untuk promosi blog, diantaranya adalah my stuff & notes, penggunaan kedua aplikasi ini secara otomatis menuntut anda harus memiliki account facebook, setelah anda masuk ke account facebook kemudian anda cari tulisan aplikasi di bagian kiri bawah dari halaman facebook yang anda buka, anda cari tulisan notes kemudian masukkan alamat URL anda dan allow to install application, jika anda sudah memasukkan alamat URL yang benar maka judul postingan anda akan muncul di Wall, sehingga teman – teman anda bisa membaca tulisan diblog anda. Sedangkan my stuff digunakan untuk menayangkan banner iklan blog kita sendiri di profile facebook kita.
3. Promosi Lewat Friendster, Friendster juga menyediakan tempat untuk meletakkan URL di profile anda, silahkan login ke account Friendster anda, kemudian edit profile dan temukan lokasi untuk meletakkan URL anda.
4. Promosi lewat Twitter, Letakkan URL anda di profile Twitter anda. Caranya hampir sama dengan di Friendster yaitu login ke account kemudian masukkan alamat URL di edit Profile.
5. Promosi lewat mybloglog, buat account di mybloglog dan masukkan URL blog anda
disana sehingga setiap anda membuat postingan baru maka akan dimuat di mybloglog
6. Bagikan ebook gratis, membagikan ebook gratis akan membuat blog kita kebanjiran
traffic, rata – rata orang senang dengan sesuatu yang bersifat gratisan.
7. Blogwalking ke blog dofollow, jika anda melakukan Googling tentang Blog Dofollow maka mereka akan memberikan backlink ke anda. Jika yang memberikan backlink adalah blog dengan pagerank tinggi maka pagerank anda akan ikut terdongkrak naik.
Semoga Bermanfaat..ayo tambah terus pengunjung dengan berkomentar dan meninggalakan link.
sumber : ilmukomputer.org penulis M.Imron dan Wikipedia.org